AS Masih Sanksi Rusia

AS Masih Sanksi Rusia

MOSKOW – Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Marco Rubio mengatakan kepada sekutu-sekutu Eropa bahwa pemerintahan Presiden Donald Trump masih akan menjatuhkan sanksi kepada Rusia setidaknya sampai ada kesepakatan penyelesaian konflik Ukraina, lapor Bloomberg yang mengutip sumber, Rabu (19/2/2025).

Rubio menyampaikan rencana tersebut selama percakapan telepon dengan para mitranya dari Eropa pada Selasa (18/2/2025), menurut laporan tersebut.

Disebutkan bahwa percakapan itu terjadi setelah Rubio mengadakan pembicaraan dengan delegasi Rusia di Riyadh, Arab Saudi, yang menjadi tuan rumah pertemuan antara pejabat AS dan Rusia.

Seperti dilansir antara, pada Selasa delegasi yang dipimpin Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov dan Menteri Luar Negeri AS Marco Rubio bertemu di Riyadh untuk membahas berbagai isu penting termasuk, hubungan bilateral kedua negara dan konflik Ukraina.

Keduanya sepakat untuk melakukan proses penyelesaian konflik di Ukraina.(win)