Wali Kota Pekanbaru Pastikan Gaji Honorer Dibayarkan
PEKANBARU – Wali Kota Pekanbaru, Agung Nugroho, memastikan bahwa gaji seluruh pegawai tenaga harian lepas (THL) atau pegawai honor di lingkungan Pemko Pekanbaru sudah dibayarkan hingga Februari.
Agung menjamin bahwa pembayaran gaji Maret akan diupayakan untuk dibayarkan pada akhir Maret, bukan awal April seperti biasanya.
Agung juga meminta kepada seluruh pegawai honorer untuk melaporkan jika ada yang gajinya belum dibayarkan hingga Februari. Laporan dapat disampaikan kepada kepala satuan kerja, kepala bidang, koordinator tempat kerja, atau langsung kepada dirinya melalui WA atau media sosial.
Pemko Pekanbaru berkomitmen untuk mengutamakan pembayaran gaji dan upah setiap pegawai. Hal ini termasuk kebijakan mencairkan TPP dan THR bagi ASN yang baru-baru ini telah terlaksana.
Agung menegaskan bahwa semua pegawai akan diutamakan, meskipun dengan pertimbangan keuangan daerah. (*/win)