Sempat Hilang, Bos Ritel Mega Rasa Ditemukan di Rohil

Sempat Hilang, Bos Ritel Mega Rasa Ditemukan di Rohil

Potret24.com- Beni (53) ini, akhirnya ditemukan di Rokan Hilir (Rohil). Bos ritel dari Mega Rasa ini, dikabarkan hilang sejak 5 Maret 2022 lalu.

Hilangnya anggota dewan penasehat Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Riau sudah dilapor
kepada pihak kepolisian terkait hilangnya Beni.

“Beliau (Beni) telah ditemukan subuh tadi sekitar pukul 02.00 WIB. Kita temukan dia di minimarket Ujung Tanjung, Rokan Hilir,” kata Kapolsek Payung Sekaki Pekanbaru, Iptu Bayu Ramadhan, Jumat (18/3/2022).

Ia mengatakan, Beni ditemukan setelah pihak keluarga melakukan pencarian. Saat ditemukan, Beni mengaku memang pergi dari rumah di Pekanbaru untuk menenangkan diri.

“Alasannya untuk menenangkan diri. Jadi dia sedang ada masalah, intinya sengaja pergi meninggalkan rumah,” kata Kapolsek dilansir cakaplah.com.

Setelah ditemukan, Beni bersama pihak kepolisian dan pihak keluarga langsung dibawa pulang ke rumah.

“Memang saat pencarian kita selalu bawa keluarganya. Makanya begitu ditemukan langsung diantar ke rumah,” pungkasnya.  (Potret24/Dai)