Sekdakab Tapteng Hadiri Apel Siaga Panwaslu dan Deklarasi Tolak Politik Uang

Sekdakab Tapteng Hadiri Apel Siaga Panwaslu dan Deklarasi Tolak Politik Uang

PANDAN – Sekretaris Daerah Kabupaten Tapanuli Tengah Dr. Erwin Hotmansah Harahap, SSTP MM, menghadiri Apel Siaga Panwaslu dan Deklarasi Tolak Politik Uang dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Tapanuli Tengah Tahun 2024, yang diselenggarakan oleh Bawaslu Tapteng. Bertindak sebagai Pembina Apel yaitu Ketua Bawaslu Tapteng Sinta Sari Dewi Napitupulu, SE, kegiatan apel ini dilaksanakan dilapangan GOR Serbaguna Pandan, pada Minggu (24/11/2024).

Sinta Sari Dewi Napitupulu, SE dalam sambutannya mengimbau kepada seluruh Pengawas Pemilu, bahwa Setiap pengawas TPS yang sudah disumpah melaksanakan tugasnya jika ditemukan pelanggaran.

“Jangan takut diintimidasi bila terjadi pelanggaran. Laporkan segera kepada petugas yang ada dilapangan baik itu ke Bawaslu, TNI/POLRI, karena kita bekerja ini dilindungi oleh undang Undang,” ujarnya.

Sinta juga meminta kepada seluruh pengawas Pemilu untuk bekerja secara Netral dan Profesional serta berintegritas. Ia berjanji pihaknya tidak bermain main apabila ada Pengawas yang tidak netral. Bawaslu akan segera memprosesnya sesuai aturan dan ketentuan yang berlaku.

Sementara itu Sekretaris Daerah Kabupaten Tapanuli Tengah Dr. Erwin Hotmansah Harahap, SSTP MM menyampaikan arahan Pj. Bupati Tapanuli Tengah, Dr. Sugeng Riyanta, SH MH. Kepada petugas Pengawas Pemilu dikatakan bahwa Pilkada sukses termasuk andil dari bapak ibu Pengawas Pemilu.

“Kita harus bersinergi untuk mengawasi jalannya Pilkada ini, jangan takut untuk menjalankan tugas dilapangan. Karena tugas yang dilaksanakan ini merupakan tugas yang diberikan negara kepada bapak ibu pengawas Pemilu,” ucapanya.

Lebih lanjut Sekdakab Tapteng ini mengingatkan masyarakat Pemilih yang belum menerima formulir C6 agar diawasi. Pasalnya, mana tahu ada yang melakukan praktik politik uang, karena praktik semacam itu dan kecurangan lainnya merupakan hal yang mencoreng citra Pilkada di Tapteng.

“Dalam beberapa hari kedepan masyarakat akan menentukan pemimpinnya Tapteng 5 tahun kedepan. Oleh sebab itu tugas bapak ibu pengawas di masa tenang Pemilu ini dan di hari H Pemilihan, Saya mengajak petugas pengawas Pemilu agar bersikap Netral<” tandasnya.

Turut hadir pada kesempatan itu, Komisioner Bawaslu Tapteng, mewakili Danrem 023 KS, mewakili Forkopimda Tapteng, Kaban Kesbangpol Tapteng, Panwascam se Kab. Tapteng, PKD dan 379 PTPS. (M.Tanjung)