Rehabilitas Medik di RSUD Kepulauan Meranti Tutup Sementara

Rehabilitas Medik di RSUD Kepulauan Meranti Tutup Sementara

SELATPANJANG – Pelayanan Kesehatan Rehabilitas Medik di Unit Pelaksana Teknis Rumah Sakit Umum Daerah (UPT RSUD) Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau ditutup sementara.

Penutupan dimulai hari ini, tepatnya Rabu 11 Desember hingga Minggu 29 Desember 2024. Kemudian pelayanan akan dibuka kembali pada Senin 30 Desember 2024 mendatang.

Direktur RSUD Kepulauan Meranti, Muhammad Sardi membenarkan adanya penutupan tersebut. Menurutnya, dr. Ardi Soeharto Candra, Sp.K.F.R yang bertugas di Pelayanan Kesehatan Rehabilitas Medik tersebut telah mengambil izin cuti perayaan Natal.

“Kita pun tak bisa untuk melarang dia cuti, apalagi dia memang cutinya itu biasanya diambil pas waktu akhir tahun saja atau mau pulang merayakan Natal,” ujar Sardi kepada GoRiau.com, Rabu (11/12/2024).

Dijelaskan Suardi, dokter yang bertugas tersebut merupakan tenaga paruh waktu. Penutupan juga dilakukan karena tidak adanya dokter pengganti di pelayanan Kesehatan Rehabilitas Medik.

“Lagi pula pelayanan yang ditutup sementara ini bukan emergency. Pelayanan ini dalam satu minggu itu hanya dibuka tiga hari saja, yakni hari Senin, Selasa dan Rabu, kutip goriau.com,” pungkasnya. (***)