PSBB di Siak, Pemprov Riau Belum Salurkan Bantuan

PSBB di Siak, Pemprov Riau Belum Salurkan Bantuan

Potret24.com, SIAK – Pemerintah Kabupaten Siak belum menerima top up bantuan dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau untuk pelaksanaan PSBB di Siak.

Hal ini disampaikan oleh Penjabat Sekretaris Daerah (Pj Sekda) Kabupaten Siak, Jamaludin saat rapat melalui Vidcon bersama KPK, terkait penganggaran penanganan Covid-19.

“Untuk bantuan sosial dengan dilaksanakannya PSBB di Kabupaten Siak, Pemerintah Provinsi Riau akan memberikan bantuan keuangan kepada daerah yang melaksanakan PSBB sebesar 300.000/KK. Akan tetapi sampai saat ini, bantuan keuangan dari Provinsi masih dalam tahap pencairan”, Kata Jamaluddin di Kantor Bupati Siak.

Sedangkan Pemerintah Kabupaten Siak, telah memberikan bantuan berupa paket Sembako dengan harga per paket sebesar Rp200 ribu kepada 16.850 KK penerima, dan sudah dicairkan di 13 Kecamatan.

“Untuk Bantuan Langsung Tunai (BLT) desa, dari 122 desa se-Kabupaten Siak, baru 115 desa yang dicairkan dan akan terus berjalan bagi desa yang belum dicairkan. Jumlah KK yang sudah menerima BLT desa ini 15.634 KK.

Alhamdulillah tidak ada kendala dalam proses pelaksanaan, sehingga masyarakat bisa langsung merasakan bantuannya,” Beber Jamal.

Masih kata Jamal, Pemkab Siak juga memberikan Bansos kepada masyarakat yang terdampak yang tidak bisa dimasukkan di beberapa bantuan seperti bantuan dari BLT Pusat, Sembako Kabupaten, maupun BLT desa.

Sebab masih ada masyarakat yang belum memiliki Nomor Induk Keluarga (NIK).

PSBB di Siak, lanjut Jamal, sudah berlangsung selama lima hari dimulai sejak tanggal 14 Mei 2020. Dari data kasus Covid-19, angka kasus meningkat dikarenakan masih adanya warga yang masuk dari luar Kabupaten Siak.

“Data kasus Covid-19 di Kabupaten Siak jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) 4009 orang, Pasien Dalam Pengawasan (PDP) 53 orang, dengan rincian sedang dirawat 5 orang, meninggal 8 orang, sembuh 39 orang, positif dan sembuh 1 orang,” tutup dia. (inf)