Polisi Usut Pelaku Aborsi

Polisi Usut Pelaku Aborsi

Potret24.com- Polisi terus mengusut siapa orang tua dibalik penemuan sesosok janin yang tega melakukan aborsi dan membuang janin di kebun ubi, Rabu (07/03/2018) kemarin.

Untuk memastikan pelaku, Polisi melakukan tes DNA terhadap tersangka terduga pelaku aborsi, Rizki (25) dan Kiki (20).

“Kita ambil sampel darah kedua tersangka dan selanjutnya tes DNA. Kita juga akan visum si perempuan untuk menentukan benar atau tidak pernah menjalani aborsi,” terang Kasubbid Bid Dokkes Polda Riau, Kompol Supriyanto, Kamis (08/03/2018).

Untuk diketahui, penemuan sesosok janin yang tidak berdosa ini pertama kali ditemukan tim gabungan dari Polsek Tenayan Raya bersama Bidang Kedokteran dan Kesehatan Rumah Sakit Bhayangkara Polda Riau di kebun ubi Jalan Kapau Sari, Gang Ocu, Kelurahan Pematang Kapau, Kecamatan Tenayan Raya, Pekanbaru, Rabu (07/03/2018).

Saat ditemukan, tim gabungan menemukan empat potong tulang belulang janin, yang diduga hasil aborsi hubungan gelap tersangka KRA (20) dan RR (25).

Diketahui, janin tersebut Penemuan sisa tulang belulang janin berjenis kelamin laki-laki. ‎Polisi selanjutnya membawa tulang belulang janin korban aborsi tersebut ke rumah sakit Bhayangkara Polda Riau, untuk dilakukan otopsi.