Polda Riau Luncurkan Program Pekarangan Pangan Lestari

PEKANBARU – Kepolisian Daerah (Polda) Riau meluncurkan program Pekarangan Pangan Lestari (P2L) secara serentak pada Senin (24/2/2025). Acara ini berlangsung di Jalan Fastabiqul Khairat Kelurahan Labuh Baru Barat, Kecamatan Payung Sekaki, Kota Pekanbaru, dan juga disiarkan secara virtual melalui hibrida.
Program P2L ini bertujuan untuk mendukung ketahanan pangan serta program makan bergizi gratis. Sebelum mengikuti acara peluncuran secara daring, Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal didampingi Ketua Bhayangkari Daerah Riau, Nindia Iqbal, melaksanakan rangkaian kegiatan nyata dalam mendukung ketahanan pangan.
Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal menyampaikan bahwa program ini merupakan upaya konkret dalam mendukung ketahanan pangan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pemanfaatan lahan pekarangan yang produktif.
“Kami sangat mendukung program ini, karena selain dapat meningkatkan ketahanan pangan, juga dapat menjadi contoh bagi masyarakat untuk memanfaatkan lahan sekitar sebagai sumber pangan yang sehat dan bergizi,” ujar Kapolda seperti dilansir mediacenterriau.
Program P2L ini juga sejalan dengan tujuan program yang sama dari Kementerian Pertanian, yaitu meningkatkan ketersediaan, aksesibilitas, dan pemanfaatan pangan dalam rangka mewujudkan ketahanan pangan rumah tangga dan mendukung program pemerintah penanganan lokasi prioritas intervensi penurunan stunting.
Dengan adanya program ini, diharapkan masyarakat dapat lebih mandiri dalam memenuhi kebutuhan pangan, khususnya dalam menyediakan makanan bergizi bagi keluarga. Langkah ini juga diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat luas dalam mengembangkan Pekarangan Pangan Lestari guna menciptakan ketahanan pangan yang lebih kuat dan berkelanjutan. (win)