Pekanbaru Resmi Punya Dealer BAIC Indonesia ke-9

Wakil Walikota Pekanbaru H Markarius Anwar ST M.Arch hadiri Grand Opening Authorized Dealer BAIC Indonesia cabang Pekanbaru. (Foto: */win)

PEKANBARU – Wakil Walikota Pekanbaru, H. Markarius Anwar, menyambut baik kehadiran BAIC Indonesia di Kota Bertuah. Dealer ke-9 BAIC Indonesia ini berlokasi di Jalan Soekarno-Hatta No. 128, Payung Sekaki, Pekanbaru, dan hadir dengan fasilitas lengkap berstandar 3S (Sales, Service, Spare Parts).

Menurut Markarius, BAIC memiliki potensi besar di Riau karena provinsi ini memiliki sektor perkebunan dan industri yang berkembang pesat.

“Mobil seperti BAIC BJ40 sangat cocok untuk medan di Riau. Tak sedikit masyarakat Riau yang memiliki lahan luas dan membutuhkan kendaraan tangguh seperti ini,” ujarnya.

Pemko Pekanbaru juga akan memberikan kemudahan bagi para investor yang ingin menanamkan modalnya di berbagai sektor.

“Kami selalu terbuka untuk investasi. Kalau BAIC atau perusahaan lain ingin berinvestasi lebih jauh, kami sangat welcome. Ini akan membantu mendorong pertumbuhan ekonomi daerah,” tegas Markarius.

Dealer ini berdiri di atas lahan 1.750 m² dengan luas bangunan 1.230 m². Showroom seluas 300 m² mampu menampilkan 4 unit display dan menyediakan 2 unit test drive. Sementara itu, fasilitas bengkel seluas 700 m² dirancang untuk memberikan layanan purna jual terbaik bagi pelanggan.

Untuk meningkatkan kepuasan pelanggan, BAIC menghadirkan berbagai program unggulan, seperti Free Service Maintenance selama 4 tahun atau 80.000 km, serta Garansi Produk selama 5 tahun atau 150.000 km. Selain itu, tersedia layanan Emergency Roadside Assistance (ERA) selama 5 tahun. (*/win)