Naufal Samudra Dibekuk Karena Konsumsi Narkoba

Naufal Samudra Dibekuk Karena Konsumsi Narkoba

Potret24.com, Jakarta – Artis muda Naufal Samudra telah dibekuk Polres Metro Jakarta Barat. Pemain sinetron itu diduga mengonsumsi narkoba.

Naufal sempat diisukan menjalin hubungan dengan sesama artis, Jennifer Coppen. Di saat Naufal dirundung masalah, Jennifer pun ikut bersuara. Rabu (15/4/2020), Jennifer telah mengunggah foto dirinya bersama Naufal di Instagram Story. Ia pun turut menuliskan kalimat semangat untuk Naufal.

“Stay strong!” tulis Jennifer.

IG Story dukungan Jennifer Coppen ke Naufal SamudraIG Story dukungan Jennifer Coppen ke Naufal Samudra Foto: IG Story dukungan Jennifer Coppen ke Naufal Samudra.

Diketahui, Naufal telah dibekuk dikediamannya kawasan Jagakarsa, Jakarta Selatan, Senin malam. Pihak Polres Metro Jakarta Barat hingga saat ini pun masih menjalankan pemeriksaan lebih lanjut.

“Yang bersangkutan ditangkap atas penyalahgunaan narkotika jenis canabinoid sintetis di dalam kemasan liquid vape,” kata Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat Kompol Ronaldo Maradona Siregar dalam keterangannya kepada wartawan, Rabu (14/04/2020). (gr)