Musrenbang RKPD Kabupaten Tapanuli Tengah Tahun 2025 Dibuka Secara Resmi

Wakil Bupati Tapteng resmi membuka Musrembang Tahun 2025. (Foto: M.T)

PANDAN – Wakil Bupati Tapanuli Tengah, Mahmud Efendi secara resmi membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Kabupaten Tapanuli Tengah Tahun 2025, di Hotel PIA Pandan, Selasa (25/3/2025). Acara ini bertujuan untuk menyusun Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kabupaten Tapanuli Tengah Tahun 2026.

Musrenbang ini mengusung tema “Penguatan Modal Dasar Pembangunan Untuk Mewujudkan Kesejahteraan Yang Berkeadilan Inklusif”. Kegiatan ini diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan dilanjutkan dengan doa oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tapanuli Tengah.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Mahmud Efendi menyatakan bahwa Musrenbang merupakan musyawarah tahunan yang melibatkan seluruh pemangku kepentingan di Kabupaten Tapanuli Tengah. Tujuannya adalah untuk menyusun dan mematangkan Rencana Kerja Pemerintah Daerah 2026 yang memuat prioritas pembangunan daerah.

Terdapat 7 prioritas pembangunan yang akan dilaksanakan, yaitu:
– Peningkatan kualitas sumber daya manusia melalui pemerataan akses dan kualitas pendidikan dan kesehatan
– Transformasi ekonomi menuju perekonomian daerah yang mandiri
– Pengoptimalan potensi desa dalam mengembangkan potensi desa
– Pengentasan kemiskinan
– Pengembangan dan peningkatan infrastruktur layanan berkelanjutan
– Peningkatan kualitas lingkungan hidup

Kegiatan Musrenbang ini dihadiri oleh Forkopimda Tapteng, Staf Ahli dan Bappeda, Pimpinan OPD, Instansi Vertikal, para Camat, Tim Penggerak PKK Tapteng, BUMN/BUMD, Organisasi Kemasyarakatan, dan undangan lainnya. (M.T)