Lapas Pasir Pangarayan Gelar Razia untuk Tingkatkan Keamanan

Lapas Pasir Pangarayan lakukan pengeledahan kamar hunian. (Foto: RN)

PASIR PANGARAYAN – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Pasir Pangarayan, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), menggelar razia mendadak di kamar hunian warga binaan pada Sabtu (19/4/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keamanan dan menjaga ketertiban lingkungan Lapas.

Petugas melakukan penggeledahan badan dan barang milik warga binaan dan berhasil menemukan sejumlah barang terlarang. Barang-barang tersebut kemudian dicatat dalam Berita Acara dan dimusnahkan sesuai prosedur.

Kepala Lapas Pasir Pangarayan, Efendi Parlindungan Purba, mengapresiasi langkah jajaran pengamanan dalam menjaga ketertiban dan menegaskan bahwa razia ini merupakan bagian dari deteksi dini terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban.

Razia ini juga bertujuan untuk memberantas peredaran narkoba di dalam lapas. Lapas Pasir Pangarayan akan terus melakukan inspeksi mendadak di kamar hunian untuk menciptakan lingkungan yang kondusif.

“Kami akan terus menjaga keamanan dan ketertiban di Lapas Pasir Pangarayan,” kata Kalapas Efendi Purba.

Dengan adanya razia ini, diharapkan Lapas Pasir Pangarayan tetap menjadi tempat pembinaan yang aman dan bebas dari segala bentuk gangguan keamanan. (RN)