Kondisi Karhutla di Riau Makin Parah, 180 Titik Hotspot Terpantau

Kondisi Karhutla di Riau Makin Parah, 180 Titik Hotspot Terpantau

PEKANBARU – Kondisi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Provinsi Riau hingga pertengahan April 2025 menunjukkan peningkatan aktivitas dibandingkan awal tahun. Berdasarkan data yang disampaikan Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Riau, Taufik OH, tercatat sebanyak 180 titik hotspot dan 39 titik firespot dari 1 Januari hingga 16 April 2025.

Total luas lahan yang terbakar dan telah berhasil dipadamkan mencapai 77,81 hektare. Sementara itu, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi musim kemarau di Riau akan dimulai lebih awal, yakni pada dasarian III Mei 2025.

Pj Sekda Taufik OH menghimbau agar upaya pencegahan dan penanganan dini karhutla dapat lebih ditingkatkan untuk mengantisipasi dampak yang lebih luas.

Provinsi Riau sendiri telah menetapkan status siaga melalui Keputusan Gubernur Riau Nomor Kpts. 292/III/2025 tanggal 27 Maret 2025 yang berlaku hingga 30 November 2025.

Beberapa wilayah di Riau juga telah menetapkan status siaga darurat karhutla, seperti Kabupaten Bengkalis dan Kota Dumai. Sementara itu, Kabupaten Siak masih dalam proses penetapan status siaga.

Pj Sekda berharap seluruh pihak dapat meningkatkan kewaspadaan dan melakukan langkah mitigasi karhutla untuk mengantisipasi dampak yang lebih luas. (*/win)