Damkar Tangani 48 Kasus Kebakaran

Potret24.com- Angka kasus kebakaran masih didominasi di Pekanbaru. Hal disampaikan Kepala Dinas Damkar Kota Pekanbaru, Burhan Gurning bertepatan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) Badan Penanggulangan Bencana dan Pemadam Kebakaran (Damkar) ke 99, tepatnya jatuh pada hari ini, Senin (05/03/2018).
Dalam pernyataannya, Burhan menyebutkan, kasus kebakaran yang ditangani oleh pihak sejak sebanyak 48 kasus kebakaran.
“Data yang kami catat sepanjang tahun ini ada sebanyak 48 kasus kebakaran. Sedangkan 27 diantaranya kebakaran lahan dan 21 kebakaran gedung,” ujar Burhan Gurning, Senin (05/03/2018).
Dalam kasus itu, terbanyak masih didominasi kebakaran lahan. Kemudian disusul kebakaran gedung. Meski mencapai 48 kasus kebakaran, namun tidak ada laporan korban jiwa pada seluruh kasus kebakaran tersebut.
“Untuk korban, kita masih zero accident. Ini hasil kerja dari kecepatan anggota kami dalam memadamkan api dan menyelamatkan korban. Sesuai dengan slogan Damkar yakni pantang pulang sebelum padam,” pungkasnya.