Sekda Rohul Jadi Irup HUT Satpam Ke-42

Potret24.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Rokan Hulu, Muhammad Dzaki, S.Stp., M.Si pimpin upacara HUT Satuan Pengamanan (Satpam) ke-42 tahun 2022 dengan mengusung tema “ Sinergitas Satpam dan Polri, Peduli Untuk Sesama ” yang dilaksanakan di halaman Mapolres Rokan Hulu, Senin (30/1/2023).
Pada acara tersebut tampak hadir Kapolres Rohul yang diwakili Kapolsek Ujung Batu Kompol Adi Chandra, Kalapas Kelas II B Pasir Pengaraian, Bahtiar Sitepu, Danramil 02 Rambah, pejabat utama Polres Rokan Hulu, pimpinan BUMN, perusahaan swasta bersama tamu undangan lainnya.
Sekretaris Daerah Rokan Hulu, Muhammad Dzaki, S.Stp., M.Si yang bertindak sebagai inspektur upacara menyampaikan amanat Kapolri Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si dengan mengucapkan Selamat Ulang Tahun
ke-42 kepada seluruh personel Satuan Pengamanan
(Satpam) di manapun bertugas.
” Semoga Satpam dapat
semakin profesional dalam mengemban fungsi kepolisian terbatas dan semakin optimal dalam
melaksanakan pemeliharaan keamanan dan ketertiban
masyarakat secara swakarsa,” kata Dzaki.
Pada kesempatan itu, Muhammad Dzaki juga mengajak peserta apel untuk mengenang dan
mendoakan Bapak Kapolri ke-8, sekaligus Bapak
Satpam Indonesia, Almarhum Jenderal Polisi (Purn)
Prof. Dr. Awaloedin Djamin, M.P.A., yang telah
berjasa besar dalam membentuk dan membesarkan Satpam sampai dengan saat ini.
Sekda Rokan Hulu atas nama Pemerintah Daerah Rokan Hulu mengucapkan selamat HUT Satpam ke-42 dengan harapan Satpam dapat dengan baik bersinergi dengan Polri untuk menjaga ketertiban ditengah masyarakat serta memberikan rasa aman dan nyaman untuk mengayomi masyarakat ditempat bertugas.
Dalam rangkaian upacara HUT Satpam Ke 42 kali ini, Polres Rokan Hulu memberikan piagam penghargaan sebagai bentuk reward kepada delapan Satpam berprestasi tiga diantaranya dalam menjalankan tugas pengamanan menindak lanjuti hal penyalahgunaan Narkotika jenis Shabu di perumahan PKS PT. Ekadura Indonesia Kecamatan Kunto Darussalam.
Selain itu lima Satpam lainnya turut menerima penghargaan yang berhasil mengungkap kasus pencurian buah kelapa sawit di PT. Pinang Mas Inti Raya Kecamatan Tandun.
Acara HUT Satpam ke-42 ditutup dengan pemotongan tumpeng oleh Sekda Rokan Hulu dan Kapolres kemudian diserahkan kepada perwakilan Satpam. Pemotongan tumpeng tersebut sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan atas pengabdian Satpam dalam menjaga situasi Kamtibmas di wilayah kerja masing-masing. (Mira)