Bupati Bengkalis dan Polda Riau Tanam 10.000 Pohon
DUMAI – Bupati Bengkalis Kasmarni, mengikuti kegiatan penanaman 10.000 pohon di Kota Dumai, Kamis (27/3/2025). Kegiatan ini diinisiasi oleh Kapolda Riau dengan tema “Melindungi Tuah, Menjaga Marwah”. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menjaga kelestarian lingkungan di Provinsi Riau.
Kapolda Riau menyampaikan bahwa menanam pohon bukan hanya sekedar menanam kehidupan, tetapi juga menjaga kelestarian alam, melindungi tuah negeri, dan merawat Marwah budaya.
“Semoga Provinsi Riau bisa semakin hijau, sejuk, dan lestari,” ucap Kapolda.
Gubernur Riau Abdul Wahid juga menyampaikan apresiasi kepada Polda Riau atas inisiasi penanaman pohon ini. Menurutnya, kegiatan ini merupakan terobosan dalam menjaga kelestarian alam. “Kita harus meningkatkan kesadaran bersama untuk menjaga ekosistem lingkungan,” ujar Abdul Wahid.
Bupati Bengkalis Kasmarni juga menyampaikan apresiasi kepada Polda Riau atas kegiatan penanaman pohon ini.
“Kami sangat mendukung upaya penjagaan ekosistem lingkungan ini,” ucap Kasmarni. Ia berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut dan menjadi contoh bagi instansi lainnya.
Kegiatan penanaman pohon ini dihadiri oleh berbagai pejabat, termasuk Wakil Gubernur Riau SF Hariyanto, Kajati Riau Akmal Abbas, Danrem 031 WiraBima Brigjen TNI Sugiyono, dan lain-lain. Dengan kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk bersama menjaga serta mencintai alam. (*/win)