Potret RiauMeranti

PLN UIP SBT Serahkan Bantuan TJSL Air Bersih dan 2 Unit MCK di Meranti, Bantu 620 Penerima Manfaat

22
×

PLN UIP SBT Serahkan Bantuan TJSL Air Bersih dan 2 Unit MCK di Meranti, Bantu 620 Penerima Manfaat

Sebarkan artikel ini
PLN UIP SBT Serahkan Bantuan TJSL Air Bersih dan 2 Unit MCK di Meranti, Bantu 620 Penerima Manfaat
Bupati Kepulauan Meranti, AKBP (Purn) H. Asmar Dalam acara serah terima bantuan fasilitas air bersih.F-Istimewa

MERANTI – Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti menerima bantuan Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) dari PT PLN (Persero) UIP Sumatera Bagian Tengah berupa penyediaan fasilitas air bersih. Serah terima bantuan dilaksanakan di Kantor Desa Banglas, Jumat (14/11/2025), yang dihadiri langsung oleh Bupati Kepulauan Meranti, AKBP (Purn) H. Asmar.

Senior Manager P2K PLN, Osta Melano, menjelaskan bahwa program TJSL bertema “Menjaga Air untuk Bumi yang Tangguh” ini merupakan komitmen PLN dalam mendukung SDGs ke-6 (penyediaan air bersih dan sanitasi layak) serta keberlanjutan pembangunan sosial dan lingkungan.

PLN telah membangun 10 titik sumur bor dan 2 unit MCK yang tersebar di 8 desa dan kelurahan di Kabupaten Kepulauan Meranti, dengan total 620 penerima manfaat. Sarana ini diharapkan dapat mendukung peningkatan kesehatan masyarakat dan kebersihan lingkungan.

Kolaborasi Swasta Jawab Kebutuhan Masyarakat

Bupati H. Asmar menyampaikan apresiasi tinggi, menegaskan bahwa fasilitas air bersih sangat penting, terutama di wilayah yang menghadapi tantangan sumber air dan kekeringan.

“Bantuan ini sangat membantu masyarakat. Ini bukti nyata kolaborasi antara pemerintah dan sektor swasta dalam menjawab kebutuhan masyarakat di tengah keterbatasan anggaran daerah,” tegas Bupati.

Bupati Asmar meminta pemerintah desa mengelola dan merawat fasilitas tersebut secara berkelanjutan, bahkan mendorong pembentukan kelompok pengelola sumur bor.

Pada kesempatan yang sama, Bupati Meranti juga mengusulkan agar PLN dapat memperluas program ini.

“Terima kasih kepada PLN UIP SBT atas 10 titik sumur bor yang diberikan. Ke depan, kami berharap PLN dapat membantu hingga 100 titik sumur bor untuk menjangkau lebih banyak wilayah di Kabupaten Kepulauan Meranti,” ujarnya.

Bupati Asmar juga mengajak perusahaan-perusahaan lain di Meranti untuk mengoptimalkan Program TJSL demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat.