PekanbaruPotret Riau

Dukungan untuk Daerah Istimewa Riau Mengalir dari Jakarta: FP2STI Nyatakan Dukungan Resmi

113
×

Dukungan untuk Daerah Istimewa Riau Mengalir dari Jakarta: FP2STI Nyatakan Dukungan Resmi

Sebarkan artikel ini
Dukungan untuk Daerah Istimewa Riau Mengalir dari Jakarta: FP2STI Nyatakan Dukungan Resmi
Balai Adat Melayu Riau.F-Istimewa

PEKANBARU – Gagasan Daerah Istimewa Riau (DIR) terus mendapatkan momentum, kali ini dengan dukungan dari Forum Pecinta dan Pelestari Silat Tradisional Indonesia (FP2STI) yang berpusat di Jakarta. Badan Pekerja Perwujudan Daerah Istimewa Riau (BPP DIR) telah menerima surat pernyataan dukungan resmi dari FP2STI.

Dalam surat bernomor 009/FP2STI/Eksternal/VII/2025, FP2STI secara tegas menyatakan dukungan mereka terhadap terwujudnya Daerah Istimewa Riau. “Demikian pernyataan dukungan ini kami buat dengan sebenarnya dan untuk dapat dipergunakan sebagaimana mestinya,” kata Ketua Umum FP2STI, Ir. Taufan Prasetya, MM. Surat ini juga ditandatangani oleh Sekretaris Umum Maulana Dwi Saputra dan bertanggal 7 Juli 2025.

Surat dukungan DIR tersebut ditembuskan kepada berbagai pihak penting, termasuk Presiden Republik Indonesia, Ketua MPR RI, DPR RI, DPD RI, Kementerian Dalam Negeri, Ketua Komisi II DPR RI, Direktorat Jenderal Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri, Gubernur Riau, LAMR Provinsi Riau, dan BPP DIR.

Sekretaris BPP DIR, Toni Wadiansyah, S.Si, menyatakan bahwa dukungan dari FP2STI ini sangat berarti dan menjadi semangat bagi BPP DIR untuk berbuat yang terbaik, terutama karena dukungan ini datang dari luar Riau.

Toni menyebutkan, meskipun dalam dua pekan belakangan kabar tentang DIR agak sepi karena banyaknya kegiatan di LAMR (yang diamanahkan sebagai penggerak gagasan ini), berbagai program BPP DIR terus berjalan, termasuk penyusunan naskah akademis.

“Setakat ini sudah lebih 100 dukungan untuk DIR dari dalam maupun luar daerah. Beberapa daerah lain lagi sudah didaftar untuk mendukung DIR,” kata Toni pada Selasa (15/7/2025).

Khusus dukungan dari Jakarta, Toni menambahkan, sebelum FP2STI, masyarakat Betawi melalui Badan Musyawarah (Bamus) Suku Betawi 1982 juga sudah menyatakan dukungan terhadap perwujudan DIR. Dukungan ini didasari keyakinan bahwa DIR dapat memajukan budaya Melayu di Tanah Air.

Saat itu, Sekretaris Jenderal Bamus Suku Betawi 1982, Muhamad Ihsan, menyatakan percaya bahwa jika DIR terwujud, Riau dapat memajukan Melayu dan ini jelas berdampak positif kepada masyarakat Melayu Betawi serta bangsa Indonesia umumnya.