Potret Riau

Agung Nugroho Mohon Doa Agar Amanah Bisa Berjalan Baik

1
×

Agung Nugroho Mohon Doa Agar Amanah Bisa Berjalan Baik

Sebarkan artikel ini
Wakil Ketua DPRD Riau, Agung Nugroho

Potret24.com, PEKANBARU – Wakil Ketua DPRD Riau Agung Nugroho meminta dukungan dan doa masyarakat Riau agar amanah yang diembannya bisa dijalankan sebaik mungkin. Permintaan tersebut disampaikannya usai dirinya dilantik selaku Wakil Ketua DPRD Riau bersama Ketua DPRD Riau Yulisman.

“Mohon doanya kepada semua masyarakat Riau agar amanah ini bisa saya jalankan sebaik-baiknya,” kata Agung, Kamis (17/12/2020) usai dilantik sebagai Wakil Ketua DPRD Riau menggantikan Asri Auzar yang mundur karena ikut Pilkada Rokan Hilir 2020.

Politisi Partai Demokrat itu mengatakan setelah dilantik sebagai wakil ketua DPRD bahwa fokus pertama dirinya setelah dilantik menjadi pimpinan DPRD Riau adalah melayani dan melakukan fungsi kontrol untuk menekan angka covid-19 di Provinsi Riau.

Agung mengatakan, bahwa di tengah pandemi Covid-19 perlu perjuangan bersama untuk memastikan kesehatan serta ekonomi masyarakat.

“Saya sangat bersyukur diamanahkan menjadi pimpinan DPRD Riau. Namun, dalam kondisi pandemi ini, tidak boleh gembira, ribuan orang berjuang melawan covid dari berbagai sisi. Saya ingin fokus pelayanan ke masyarakat terkait Covid-19 di dalam waktu dekat ini,” kata Agung Nugroho, Kamis (17/12/2020).

Ia menambahkan, bahwa dalam jangka panjang, ia ingin berjuang memakmurkan masyarakat Riau, terkhusus di Dapilnya Pekanbaru, dengan tugas dan fungsinya sebagai legislatif DPRD Riau.

Untuk diketahui, Agung Nogroho merupakan ketua DPC Demokrat Kota Pekanbaru. Ia terpilih menjadi anggota DPRD Riau periode 2019- 2024 dan dipercaya menjadi ketua Fraksi Demokrat DPRD Riau.

Ia kemudian diusulkan menjadi calon wakil ketua DPRD Riau menggantikan Asri Auzar yang maju pada Pilkada Rokan Hilir tahun 2020. Dan dari tiga nama yang diusulkan, DPP Demokrat memilihnya menjadi wakil ketua di sisa masa jabatan 2019-2024. (ckp)